Yamaha R15 : Kelebihan Dan Spesifikasi

Posted by


Kelebihan Serta Spesifikasi Yamaha R15
Motor Yamaha R15
Yamaha R15 : Kelebihan Dan Spesifikasi - Selamat malam dan selamat datang di website sederhana saya, disini saya akan mencoba memberikan sedikit spesifikasi dan kelebihan dari motor keluaran Yamaha yakni Yamaha R15. Motor ini merupakan motor racing yang memiliki kapasitas 150CC dan telah dikeluarkan oleh perusahaan Yamaha pada tahun 2014. Yamaha R15, selain bisa dibilang motor racing juga bisa dibilang motor sport full fairing dengan desain yang sangat macho dan cocok bagi pria yang memiliki badan kekar. Motor keluaran Yamaha ini pertama kali dirilis di negara India bukan Indonesia, karena mendapat sambutan yang sangat antusias bagi pecinta motor racing dan sport di Indonesia, Yamaha langsung merilis motor sport tersebut di negara Indonesia. Nah, bagi anda yang tertarik untuk membeli motor tersebut sebaiknya melihat spesifikasi dan kelebihan dari motor ini dahulu.

Spesifikasi Motor Yamaha R15


Motor ini memiliki kapasitas 150CC, karena terinspirasi oleh Vixion makanya perusahaan Yamaha membuat Yamaha R15 mirip dengan Vixion namun ada perbedaan di bagian - bagian tertentu. Bentuk body dari motor ini bisa dibilang sangat gagah, selain itu, body dari motor ini memiliki dimensi 1955x660x1070mm (p x l x t) dan jarak terendah dengan tanah sekitar 160mm. Motor sport ini memiliki berat sekitar 136kg. Sistem delta box atau yang biasa kita sebut dengan rangka khas menjadi andil utama terhadap efisiensi bobot dan tampilannya yang cukup ringkas. Motor ini semakin terlihat gagah karena terdapat dual lamp yang berada di headlamp, karena adanya dual lamp pencahayaan dari motor ini bisa dibilang cukup cerah. Tipe mesin dari motor ini yaitu SOHC, jika anda ingin mengetahui berapa ukuran ban depan dan belakang, motor ini memiliki ukuran ban yang mencapai 90/80-17 Tubeless untuk ban bagian depan, sedangkan 130/80-17 Tubeless untuk ban bagian belakang. Untuk masalah cakram, Yamaha R15 memiliki ukuran cakram 245mm untuk bagian depan sedangkan ukuran cakram belakang 220mm. Power maksimal dari motor ini 14.8 PS/8500 RPM sedangkan untuk torque maksimal mencapai 13.10 nm/7500 RPM, sedangkan untuk transmisi 6-speed. Telescopic untuk suspensi bagian depan sedangkan untuk suspensi bagian belakang yaitu Link Type Monocross. Speedometer semi digital dan untuk sistem pendinginannya radiator.

Kelebihan Dari Motor Yamaha R15


Setelah saya memberitahu kepada anda apa saja spesifikasi dari motor tersebut, sekarang saya akan memberitahu kepada anda apa saja kelebihan Yamaha R15 jika dibandi dengan motor sejenisnya. Untuk masalah body, bisa dibilang body dari motor ini hampir mirip dengan Vixion namun body motor sport Yamaha R15 bisa dibilang lebih sangar dan modern. Untuk masalah bobot, motor sport yang satu ini memiliki bobot sekitar 136kg yang bisa dibilang lebih ringan jika dibandingkan dengan motor sejenisnya. Kelebihan motor racing dan sport yang patut kita acungi jempol yaitu pada mesinnya karena mesinnya sudah mengadopsi sistem 6-percepatan dimana akan lebih cepat dan responsif saat kita mengendarai.


Spesifikasi Dan Kelebihan Motor Yamaha R15
Yamaha R15



Baca Juga : 4 Cara Menjaga Kesehatan Jantung

Sekian info dari saya mengenai Spesifikasi Dan Kelebihan Motor Yamaha R15, semoga info ini bisa membantu anda sebelum membeli motor sport tersebut.

Title: Yamaha R15 : Kelebihan Dan Spesifikasi
Posted by:Unknown
Published :2014-06-08T23:09:00+07:00
Rating: 3.5
Reviewer: 5 Reviews
Yamaha R15 : Kelebihan Dan Spesifikasi

Demo Blog NJW V2 Updated at: 23:09

0 komentar:

Post a Comment

Berkomentarlah sesuai judul postingan dan jangan SPAM